Dalam upaya penanganan dan pengendalian hama kutu putih yang menyerang daun pohon kelapa, Pemerintah Kalurahan Kalirejo bekerja sama dengan Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Kulon Progo melaksanakan penyemprotan kutu putih menggunakan teknologi drone, Selasa (2/11/2021). Penggunaan drone untuk penyemprotan dipilih karena pada tahun lalu, telah dilakukan upaya penyemprotan kutu putih menggunakan sprayer akan tetapi hasilnya tidak maksimal, terbukti dengan serangan kutu putih yang terus berlanjut.
Pada kesempatan tersebut, penyemprotan difokuskan untuk pohon kelapa di Padukuhan Kalibuko II dan Kalibuko I, wilayah yang paling parah terserang kutu putih dan dimulai di sekitar Kantor Kalurahan Kalirejo. Penyemprotan tersebut tidak menggunakan obat kimia namun menggunakan campuran bahan dan mikroorganisme alami agar tidak menimbulkan efek buruk pada pohon kelapa terutama untuk kualitas air nira karena sebagian besar sudah memiliki status organik untuk pembuatan gula semut/kristal.